Soy Moriarty EL KAMAR
Soy Moriarty EL KAMAR

Dunia eSports Indonesia lagi-lagi dihebohkan sama kasus skandal yang nggak kalah gila. Kali ini, giliran mantan pro player Mobile Legends, Isroi alias Soy Moriarty, yang kena sorotan. Eks pemain dari tim besar kayak Rebellion Blitz dan Geek Fam ini ketahuan terlibat kasus asusila di gaming house (GH) VL Esports. Kejadian ini pertama kali diungkap lewat Instagram Greace, istri dari pemilik VL Esports, yang akhirnya memutuskan buat buka suara ke publik.

Awalnya, Soy cuma dianggap nginep biasa bareng timnya di GH sebelum turnamen. Tapi, ternyata doi diduga masuk ke kamar ART di GH dan melakukan tindakan yang nggak pantas. Hal ini kebongkar setelah Greace ngecek CCTV buat cari tau ke mana Soy yang nggak muncul semalaman. Hasilnya? Bikin syok!

Nggak butuh waktu lama, kabar ini langsung viral dan bikin komunitas Mobile Legends panas. Aksi Soy dianggap mencoreng nama dunia eSports, apalagi tim-tim besar yang pernah dia bela. Netizen pun ramai-ramai kasih komentar pedas soal skandal ini.

Siapa Isroi alias Soy Moriarty? (Si ‘El Kamar’ yang Bikin Heboh)

IIsroi alias Soy Moriarty adalah seorang pemain profesional Mobile Legends yang bermain di posisi EXP Lane. Dia bergabung dengan tim Mobile Legends pada 9 Juni 2023. Namun, masa baktinya dengan tim tersebut berakhir pada 15 Februari 2024, setelah munculnya berbagai kontroversi yang melibatkan dirinya.

Nama Soy cukup dikenal di komunitas eSports, terutama di skena kompetitif Mobile Legends Development League (MDL) Indonesia. Kariernya di kancah Mobile Legends cukup cemerlang, tapi sayangnya, namanya kini ramai dibicarakan bukan karena prestasi, melainkan skandal yang bikin geger.

Profil dan biodata lengkap dari Isroi alias Soy Moriarty memang belum tersedia secara resmi di berbagai platform, termasuk riwayat karier detail dan informasi pribadi lainnya.

Namun kali ini Soy mendapat julukan “El Kamar” dari netizen setelah dirinya diduga melakukan tindakan asusila dengan masuk ke kamar asisten rumah tangga (ART) di gaming house (GH) milik VL Esports. Kasus ini terungkap setelah pemilik rumah, Greace, memeriksa rekaman CCTV dan menemukan bahwa Soy menghilang semalaman di kamar yang bukan diperuntukkan bagi para pemain. Perilaku Soy inilah yang kemudian membuat namanya viral dan mendapat banyak kecaman dari komunitas.

Klarifikasi dari Rebellion Blitz dan Geek Fam

Menanggapi skandal yang melibatkan Isroi alias Soy Moriarty, baik Rebellion Blitz maupun Geek Fam dengan tegas menyatakan bahwa Soy sudah tidak aktif dan bukan anggota mereka lagi sejak lama. Dalam pernyataannya, kedua tim menegaskan bahwa Soy telah keluar dari roster mereka sebelum skandal ini mencuat ke publik.

  • Rebellion Blitz menyebut bahwa Soy telah berpisah dengan tim jauh sebelum kontroversi ini terjadi. Mereka juga memastikan bahwa segala tindakan yang dilakukan oleh Soy di luar tim tidak ada kaitannya dengan Rebellion Blitz.
  • Geek Fam juga memberikan klarifikasi serupa, menegaskan bahwa Soy bukan lagi bagian dari Geek Fam sejak awal 2024. Tim ini menolak segala bentuk tindakan yang melanggar norma, dan mereka tidak mendukung maupun memaafkan perilaku yang dilakukan oleh mantan pemainnya.

Kedua tim berharap masyarakat tidak mengaitkan tindakan pribadi Soy dengan reputasi organisasi mereka, dan menekankan pentingnya menjaga profesionalisme dalam dunia eSports.

Kesimpulan

Itu dia kasus yang menimpan el kamar yang saat ini sedang viral di kancah mobile legends. dengan kejadian ini kita harusnya belajar untuk menjaga nama baik sendiri dan organisasi yang penah kita singahi.

Bagikan:

Tinggalkan komentar